Archive for the ‘Ikan’ Category

Pepes Ikan Tongkol

Bahan:
500 gr ikan cuek tongkol
2 ikat daun kemangi, petiki daunnya
8 bh belimbing sayur, iris kasar
4 btg serai, ambil putihnya, iris halus
4 lbr daun salam
daun pisang untuk membungkus

Haluskan:
6 buah cabai merah
6 bh bawang merah
3 siung bawang putih
1 ruas kunyit
4 butir kemiri
1 sdt garam
Cara membuat:
1. Aduk rata ikan, bumbu halus, kemangi, belimbing sayur, dan serai.
2. Ambil daun pisang, taruh selembar daun salam, ikan berbumbu, kemudian bungkus memanjang dan semat ujungnya dengan lidi.
3. Kukus dalam dandang yang sudah dipanaskan sampai matang, angkat lalu panggang di atas arang hingga harum.
Untuk 4 bks

kari ikan ala Thailand

Resep kari ikan ala Thailand ini saya kira bisa di coba oleh siapa saja, walaupun ibu-ibu yang baru belajar memasak.  Mungkin awalnya agak ragu dengan banyaknya bahan yang harus di sediakan, tetapi kalau sudah di hidangakan dan rasanya nyam-nyam pasti akan puas. Nggak ada salahnya kan sedikit susah memasak kari ikan untuk membahagiakan Suami dan keluarga. Selamat mencoba Resep kari ikan ala Thailand ini, semoga rasanya mantap.

Bahan:

-1 ekor ikan sesuai selera, potong-potong
-2 siung bawang putih, cincang
-1 sendok makan irisan daun ketumbar
-300 cc air
-2 batang serai, memarkan
-2 lembar daun jeruk  purut
-4cm lengkuas, iris-iris
-2 sendok makan kecap ikan
-1 sendok makan gula pasir
-1 sendok makan saus cabai
-3 sendok makan pasta tom yam
-3 sendok makan air jeruk nipis
-1000 CC santan dari 1/2 butir kelapa
-Minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bawang putih, daun ketumbar hingga harum. Tambahkan air, serai, daun jeruk, lengkuas, kecap ikan, gula pasir, saus cabai, pasta tom yam, air jeruk nipis. Masak hingga mendidih.
2. Masukkan ikan, santan. Masak hingga bumbu meresap, angkat.
3. Hidangkan pas panas-panas.
Hidangan untuk 4 porsi.

Pepes Ikan Mas

Resep pepes ikan mas adalah resep yang sudah sangat lama sekali bahkan sejak nenek moyang sudah ada. Mungkin saat ini hanya bisa di perbaiki komposisinya agar rasanya benar-benar pas buat selera keluarga.
Kalau makanan di bungkus dengan daun pisang memang rasanya tidak seperti dengan pembungkus lain, akan lebih gurih dan kentara rasanya. Apalagi kalau memasaknya memakai tugku kayu, benar-benar harum.

Bahan:
· 1 ekor (750 gr) ikan mas
· 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
· 1½ sdt garam
· 10 cm kunyit, kupas, diiris tipis memanjang
· 3 cm lengkuas, diiris tipis
· 5 lembar daun salam
· 3 batang serai, potong dua, dimemarkan
· 7 buah bawang merah, diiris tipis
· 3 buah bawang putih, diiris tipis
· 2 buah cabai merah, diiris serong kasar
· 10 buah cabai rawit
· 25 gr daun kemangi
· 2 buah tomat, potong-potong
· daun pisang, untuk pembungkus
Cara Membuat:
· Bersihkan ikan mas dari sisik, insang, isi perut dan siripnya. Beri beberapa sayatan pada badannya. Lumuri dengan air jeruk nipis dan ½ sdt garam, biarkan selama 30 menit.
· Campur bahan lainnya dengan 1 sdt garam, lumurkan pada badan ikan. Bungkus ikan bersama bumbu dengan daun pisang, semat kedua ujungnya.
· Panggang di atas bara api/di dalam oven sampai matang dan kering
(air ikan tidak keluar lagi dari bungkusan)

Lele Bumbu Rawit

Selain minggu kemaren mencoba membuat es krim, yuks coba resep lele ini.
Bahan:
4 ekor ikan lele hidup
2 sdm air jeruk nipis
1 siung bawang putih, parut
1 sdt garam
4 sdm minyak sayur
3 buah cabai merah, iris serong halus
2 buah belimbing sayur, iris tipis
Haluskan:
5 butir bawang merah
4 siung bawang putih
10 buah cabai rawit merah
1 sdt terasi goreng
1 sdr garam
Cara membuat:
* Kerat-kerat badan lele.
* Lumuri dengan air jeruk, bawang putih dan garam hingga rata. Diamkan selama 30 menit.
* Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kering. Angkat dan tiriskan.
* Tumis bumbu halus hingga wangi.
* Masukkan cabai dan belimbing sayur. Aduk hingga layu. Angkat.
* Siramkan ke atas lele.
* Sajikan segera.
Untuk 4 orang

Ikan Mas Bumbu Kemiri

Bahan:
4 ekor (400 g) ikan mas, siangi,  kerat-kerat
1 sdm air jeruk nipis
1 siung bawang putih, parut
2 sdm minyak sayur
2 lembar duan jeruk
1 batang serai, memarkan
6 buah cabai hijau keriting, iris kasar
200 ml air
Bumbu, haluskan:
5siung bawang putih
2 siung bawang merah
2 butir kemiri
1 cm kunyit
½ sdt merica butiran
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
Cara membuat:
* Lumuri ikan dengan air jeruk dan bawang hingga rata.
* Goreng hingga matang dan kering. Angkat dan tiriskan.
* Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
* Masukkan daun jeruk, serai dan cabai, aduk hingga layu dan wangi.
* Tuangi air lalu didihkan. Angkat.
* Tuangkan ke atas ikan goreng. Sajikan.
Untuk 6 orang