Archive for the ‘Tips Kuliner’ Category

Tips Menggunakan Microwave Dengan Benar


1. Atur Letak Makanan. Atur bagian makanan yang paling tebal di bagian terluar wadah, karena bagian luar akan cepat matang. Bila bahan makanan bentuk dan ketebalannya rata, letakkan melingkar di atas wadah, dan biarkan bagian tengah kosong.
2. Aduk-Aduk. Bila mungkin, lakukan pengadukan makanan 1-4 kali selama proses memasak. Makin sering diaduk, makanan makin rata matangnya.
3. Dibalik-balik. Untuk beberapa makanan, seperti lembaran daging, telur dan ayam, kentang, atau bahan makanan berukuran besar, perlu dibalik-balik agar matangnya rata.
4. Putar Wadah. Pada beberapa produk microwave memang sudah ada alat pemutarnya. Namun, bila tidak, lakukan pemutaran wadah seperempat atau setengah lingkaran, maksimal 2 kali selama proses memasak.
5. Penutup. Penutup wadah penting untuk mencegah oven tetap bersih. Penutup ini bisa bermacam-macam, dari bahan keramik tahan panas, kertas towel, kertas lilin, atau dari bahan plastik tahan panas. Kertas towel menyerap kelebihan air, kertas berlilin menahan panas tanpa mengikat uapnya. Cake dan roti sebainya dibungkus dengan kertas berlilin, sementara untuk sayuran ditutup dengan kemasan plastik untuk menjaga uap air.
6. Lindungi Bagian Tertentu. Saat memanggang atau melelehkan daging, lindungi bagian berlemakna dengan aluminium foil untuk mencegah agar tidak terbakar dalam microwave.
7. Lubangi Dulu. Beberapa jenis makanan, seperti kuning telur, sayur utuh atau hati sapi, akan menyemburkan bagian dalamnya saat dipanaskan atau dimasak. Akibatnya, akan menyebabkan kebakaran, atau setidaknya mengotori oven. Cegah dengan melubanginya terlebih dahulu.
8. Ukuran Peralatan. Bahan makanan yang mengandung susu cair, sereal, saus dan selai akan mengembang lebih besar bila dimasak di microwave daripada dimasak biasa. Karena itu, perhatikan ukuran wadahnya, cari yang lebih besar dan dalam agar tidak meluap keluar.
9. Jangan Tutup Rapat. Jangan panaskan makanan dalam keadaan tertutup rapat karena akan membentuk uap air yang akan menekan wadah dan menyebabkan letupan.
10. Perhitungkan Waktu Memasak. Makanan yang dimasak dengan microwave akan mengalami pemanasan sesaat setelah dikeluarkan. Karena itu perhitungkan dengan benar waktu memasak atau memanaskanya agar tidak terlalu matang.
11 Wadah Logam. Beragam wadah dapat digunakan untuk memasak makanan di microwave asal tahan panas. Hanya satu yang tidak boleh, yaitu wadah dari besi, karena sifat gelombang mikro yang tidak dapat menembus logam.